Sunday, 21 February 2021

Insiden Terhalaunya Relawan FPI Baru, Bantuan Tetap Kami Salurkan

0
Ghazinewss.blogspot.com - JAKARTA  :Para relawan Front Persaudaraan Islam (FPI) baru selalu sigap dalam setiap aksi kemanusiaan. Saat ini mereka sibuk turun ke jalan dalam memberikan pertolongan kepada korban banjir yang membutuhkan. Namun, aksi kali ini sempat dihalau pihak kepolisian saat akan membagikan bantuan kepada korban banjir daerah Jakarta Timur.


Para relawan dihalau pihak kepolisian dikarenakan menggunakan atribut berbau FPI lama. 

"Ya betul, relawan kemanusiaan diusir," kata mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI), Munarman, Minggu (21/2/2021)
Dikutip pada Okezone.

Munarman menjelaskan, insiden pembubaran relawan FPI baru yang sedang melakukan kegiatan kemanusiaan itu terjadi pada hari Sabtu, 20 Februari 2021, lokasi Kampung Bayur, Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur.

Para relawan, diminta menghapus logo serta atribut yang bertuliskan FPI. "Tulisan FPI di perahu dipaksa dihapus dengan cat. Tapi masih terlihat juga," ucap Munarman.

Kegiatan penyaluran bantuan sosial oleh relawan FPI baru kepada korban kebanjiran di daerah Jakarta Timur tetap berlangsung dengan membagi-bagikan perahu karet untuk penyelamatan korban banjir di daerah Jakarta Timur.
Author Image
AboutGhazinewss

Soratemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design

No comments:

Post a Comment